Selasa, 23 Maret 2010

Pertandingan Tinju Sambil Bermain Catur ( Aneh ! )



Ini pasti belum pernah anda lihat sebelumnya.

Sekitar 500 orang berkumpul di Gedung Kubah Olahraga di London, untuk menonton pertandingan Tinju Catur antara juara dari Inggris Tim Woolgera dan Sergio Leveque dari Itali.

Tinju catur merepresentasikan namanya, yaitu perpaduan antara tinju dengan kepandaian mental dari permainan catur.

Pemain bertemu di ring tinju, dan bermain catur selama 4 menit, lalu melontarkannya dari tangan ke tangan.

Permainan fisiknya melelahkan pemain, sehingga sulit untuk berkonsentrasi pada permainan caturnya.

Menurut wasit Rajko Vujatovic, olah mental adalah kunci dari pertandingan ini;

"Saya pikir seorang petinju-catur yang baik harus kuat mental, sehingga kondisi kurang menguntungkan akan bisa cepat mengatasi. Cepat bangun secara mental maupun fisik dan kembali menyerang lawanmu."

Seniman Belanda, Lepe Rubingh, menciptakan permainan ini dengan inspirasi dari buku komik.
Baginya kombinasi permainan ini unik dan menarik.

"Jika anda pernah lihat ini, dan pergi ke pub, lalu menceritakan saya apa yang telah anda lihat, dan semua yang mendengar berdecak dan mengatakan 'wow, wow.. Saya juga mau melihatnya'."

Sergio Leveque, atau "Sang Burung Merak" menang dalam pertandingan ini pada babak ke lima.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Post